Minggu, 10 Februari 2013

Pengertian Seputar Hadits Qudsi

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Epras2.blogspot.com -- Kali ini sakinah ingin berbagi pengetahuan mengenai hadit Qudsi,Mungkin diantara kita sebagian ada yang mengenal hadits qudsi,apa sih hadits qudsi itu ??

Hadits Qudsi adalah hadits yang diriwayatkan Rasulullah dari Allah swt melalui Jibril, wahyu, ilham atau mimpi. Redaksionalnya diserahkan kepada Nabi saw. Tidak ada perbedaan antara Hadits Nabi dengan Hadits Qudsi, kecuali pada sanad periwatannya. Hadits Qudsi lebih banyak disandarkan kepada Allah swt sebagai pernyataan bahwa Dia-lah sumber pertama. Kadang-kadang disandarkan kepada Rasulullah saw karena beliaulah yang menyampaikan dari Tuhannya.

Dari definisi di atas bisa kita ketahui perbedaan antara Al-Qur'an dan Hadits Qudsi.
1. Al-Qur'an adalah mukjizat, baik lafadz maupun artinya. Sedangkan Hadits Qudsi bukanlah mukjizat.
2. Al-Qur'an sah dibaca dalam shalat. Sedangkan Hadits Qudsi tidak.
3. Mengingkari Al-Qur'an dihukumi kafir. Sedangkan mengingkari Hadits Qudsi dihukumi fasik.
4. Al-Qur'an, baik lafadz maupun maknanya dari Allah swt. Sedangkan Hadits Qudsi hanya maknanya saja yang dari Allah, sedangkan lafadznya dari Nabi saw.
5. Al-Qur'an tidak boleh diriwayatkan dengan maknanya saja. Sedangkan Hadits Qudsi boleh.
6. Al-Qur'an tidak boleh disentuh oleh orang yang berhadats (tidak suci). Sedangkan Hadits Qudsi tidak ada syarat bersuci bagi orang yang menyentuhnya.
7. Orang yang junub tidak boleh membaca atau membawa Al-Qur'an. Sedangkan ia dibolehkan membaca atau membawa Hadits Qudsi.
8. Barangsiapa yang membaca satu huruf dari al-Qur'an maka ia akan mendapat kebaikan. Sedangkan sekadar membaca Hadits Qudsi tidak berpahala.
9. Jual beli al-Qur'an hukumnya haram (menurut pendapat Imam Ahmad) atau makruh (menurut mazhab Syafi'i). Sedangkan jual beli Hadits Qudsi tidak makruh, apalagi haram.

Hadits Qudsi dinamakan juga hadits Ilahiyah. Jumlahnya lebih dari seratus hadits. Ada beberapa ulama yang telah menghimpun hadits-hadits Qudsi, diantaranya : Ali bin Balban dalam kitabnya yang berjudul Al-Maqashid As-Sanniyah Fi Al-Ahadits Al-Ilahiya. Buku ini menghimpun seratus hadits qudsi.


#dari kitab Al-Wafi' : Syarah Kitab Arba'in An-Nawawiyah
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar